WUNUNG MENERIMA KKN UNIVET BANTARA SUKOHARJO

Operator Pelayanan 02 Agustus 2023 11:47:06 WIB

Wunung-Sudarto Lurah Wunung, menerima langsung Mahasiswa KKN Universitas Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo di Pendopo Kalurahan Wunung pada 01 Agustus 2023. Sebanyak 14 Mahasiswa Univet Bantara Sukoharjo ikut langsung menghadiri penerimaan Mahasiswa KKN 2023 yang dibimbing oleh Dr. M. Amin Sunarhadi selaku DPL (Dosen Praktek Lapangan).

Acara penerimaan KKN Univet Bantara Sukoharjo ini dimulai dengan sambutan dari Ketua KKN Kalurahan Wunung, Mahasiswa jurusan Pendidikan Geografi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, yang mengucapkan rasa bangga karena dapat melaksanakan KKN di Kalurahan Wunung khususnya Dusun Teguhan serta ucapan terima kasih atas sambutan yang sangat baik dan ramah dari masyarakat Kalurahan Wunung.

Ia mengatakan “Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menerima dan menyambut kami dengan sangat baik dan ramah, kami juga merasa bangga dapat melaksanakan KKN di Kalurahan Wunung khususnya di Padukuhan Teguhan.”

Mahasiswa KKN Univet Bantara Sukoharjo diterima secara verbal oleh Lurah Wunung Sudarto, Dukuh Teguhan Astha TDA, serta masyarakat desa dengan senang hati. Acara selanjutnya sambutan dari Lurah Wunung “Suatu kehormatan bagi kami atas kedatangan Mahasiswa KKN Univet Bantara Sukoharjo, kami dari Kalurahan Wunung menerima dan akan mendukung program kerja dari kalian yang diharapkan dapat memberikan manfaat dan kemajuan untuk Kalurahan Wunung.” Ucap Lurah Wunung.

Program Kerja KKN Univet di Padukuhan Teguhan 

Menurut Lurah Wunung “Untuk mata pencaharian masyarakat di Kalurahan Wunung khususnya di Padukuhan Teguhan ini mayoritas adalah petani, jadi kami harap Mahasiswa KKN Univet Bantara Sukoharjo nantinya dapat mengembangkan potensi yang telah ada di Padukuhan Teguhan ini dengan sebaik-baiknya dan dapat memberikan manfaat serta ilmu baru untuk masyarakat dan tentunya untuk kalian juga.”

Berdasarkan potensi yang telah ada di Padukuhan Teguhan maka, Mahasiswa KKN Univet Bantara Sukoharjo akan melaksanakan Program Kerja selama 45 Hari yang nantinya diharapkan dapat memberikan manfaat dan mengembangkan potensi yang telah ada.

Kelompok Mahasiswa ini merupakan salah satu kelompok KKN Univet Bantara Sukoharjo. Sesuai dengan slogan dari Universitas Bangun Nusantara Sukoharjo “KKN Univet bersama masyarakat, memberi manfaat”. Dengan ini diharapkan KKN Univet Bantara Sukoharjo di Kalurahan Wunung ini dapat memberikan manfaat dan solusi untuk masyarakat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar