Badan Kesbangpol Kabupaten Gunungkidul Selenggarakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Operator Pelayanan 17 April 2023 17:18:25 WIB

Wunung (17/04/2023) Pembinaan Kerukunan Umat Beragama Pokok-Pokok Pikiran DPRD Kabupaten Gunungkidul di Kalurahan Wunung, Kapanewon Wonosari yang dilaksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Gunungkidul dihadiri oleh unsur pamong kalurahan, tokoh masyarakat dan tokoh agama. Hadir dalam acara tersebut Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Gunungkidul, Drs. H. Supriyadi; H. Untung Santosa, SE., MA selaku Ketua FKUB Kabupaten Gunungkidul dan Sukardi selaku Anggota FKUB Kabupaten Gunungkidul sebagai narasumber. Pembinaan dibuka oleh Lurah Wunung, Sudarto yang mengapresiasi penyelenggaraan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di Kalurahan Wunung. Beliau berharap agar pembinaan ini bermanfaat serta dapat diikuti dengan seksama sehingga Kalurahan Wunung akan senantiasa rukun dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam bermasyarakat maupun dalam beragama.

Selanjutnya adalah sambutan dari Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Gunungkidul Johan Eko Sudarto,S.Sos.,MH menghimbau kepada masyarakat agar selalu saling menghormati antar umat beragama.

Penyampaian materi diawali oleh Ketua Komisi D  DPRD Kabupaten Gunungkidul, Drs. H Supriyadi. Tema pemaparan yang disampaikan adalah moderasi beragama. Beliau mengajak kepada masyarakat di Kalurahan Wunung supaya memiliki rasa toleransi serta menghormati satu sama lain. Hal ini yang akan membuat kita hidup rukun dan damai.

Narasumber selanjutnya adalah Sukardi yang menyampaikan bahwa FKUB Kabupaten Gunungkidul Masa Jabatan 2021 – 2026 baru saja dilantik pada tanggal 30 November 2021 yang terdiri dari 17 anggota yang merupakan perwakilan dari 5 agama yang ada di Kabupaten Gunungkidul. Pemateri selanjutnya adalah Ketua FKUB Kabupaten Gunungkidul, H. Untung Santosa, SE., MA, menyampaikan masalah seputar kerukunan umat beragama antara lain, pendirian rumah ibadah; perkawinan; penyiaran agama; peringatan hari besar keagamaam; dan perawatan jenazah. Sedangkan pemateri terakhir dari Kepala Kejaksaan Negeri Gunungkidul Rinaldi Umar,S.H.,M.H beliau berharap agar pembinaan ini bermanfaat serta dapat diikuti dengan seksama sehingga Kalurahan Wunung akan senantiasa rukun dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam bermasyarakat maupun dalam beragama.

Acara ditutup dengan diskusi dan tanya jawab. Pembinaan ini bertujuan untuk menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Gunungkidul terutama di Kalurahan Wunung, Kapanewon Wonosari. Sehingga masyarakat dapat saling menghormati agama satu dengan yang lain sehingga rasa toleransi antar umat beragama dapat terwujud.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar